Ads 468x60px

Pages

Senin, 11 Agustus 2014

Spiku Tart with Grated Chese Topping

Akhirnya Spiku Tart pesenan Pak Riska jadi deh...
Ini dia..
Taraaaa......

Nah kali ini aku bikin tart pake cake dasar spiku sesuai permintaannya Pak Riska. Katanya sih rada bosen kalo yang cakelat-cokelat. Hehehehe.. Maunya pake spiku aja. Hehee..
Spiku Tart ini pake kue spiku 3 lapis seperti biasanya. ada bagian putih, cokelat, dan bagian kuning lagi.
Spiku Tart ini pake kepingan cokelat putih sebagai penutup bagian sampingnya. Nah diatasnya aku olesin butter cream dan aku beri taburan keju cheddar parut. Hmmmm.... so delicious..
Nah untuk mempermanis tampilannya aku kasih ucapan selamat ulang tahun di tengahnya. Bagian pinggirnya ada cokelat praline bentuk hati yang menawan. Jadi tambah cantik deh spiku tartnya..
Simple sih, tapi kelihatan menggoda untuk dicicipin. Hihihihihi... :)

Pasti penasaran kan? Hhe..
Ini resep bikin spikunya, patut dicoba deh.  Hehhe..


Kue Spiku











Bahan :

Adonan Kuning
  • 75 gr gula halus.
  • 8 telur (6 kuning telur + 2 putih telur ).
  • 1 sdt ovalet.
  • 50 gr tepung terigu.
  • 1 sdm susu.
  • 100 gr mentega cair.
Bahan Untuk Coklatnya Roti Spiku :
  • 8 telur (6 kuning telur + 2 putih telur).
  • 75 gr gula halus.
  • 1 sdt ovalet.
  • 40 gr tepung terigu.
  • 10 gr coklat.
  • 1 sdm susu.
  • 100 gr mentega cair.
Cara membuat :
  1. Adonan Kuning : Kocok gula, ovalet, dan telur hingga mengembang. Masukkan tepung terigu, susu bubuk, aduk perlahan. tambahkan mentega dan aduk kembali.
  2. Adonan Cokelat : Untuk pembuatan adonan cokelat sama seperti adonan kuning. Penambahan coklat bubuknya dilakukan bersama tepung terigu.
  3. Masukkan pada loyang yang telah diolesi mentega.
  4. Oven adonan spiku selama 20 menit dengan suhu 200 derajat celcius.
  5. Keluarkan kue spiku dari loyang dan sisihkan hingga dingin.
  6. Ambil kue spiku bagian kuning, olesi dengan butter cream atau selai strawberry.
    kemudian taruh kue spiku bagian cokelat di atasnya dan oleskan butter cream kembali.
    Letakkan kue spiku bagian di atasnya.
  7. Rapikan dan hias sesuai selera.
Selamat Mencoba..
:)


0 komentar:

Posting Komentar